Kunjungan MAN Insan Cendekia Siak ke Fakultas Kedokteran Universitas Riau

Kunjungan MAN Insan Cendekia Siak ke Fakultas Kedokteran Universitas Riau

Kunjungan MAN Insan Cendekia Siak ke Fakultas Kedokteran Universitas Riau


Tualang-(Inmas) Kepala MAN Insan Cendekia Siak, Cholid, yang didampingi oleh Wakil Kepala Kurikulum, Roni Suryadi, Wakil Kepala Humas, Rahmita, serta Guru BK, Lastri Erman, melakukan kunjungan silaturahmi ke Fakultas Kedokteran Universitas Riau (Unri), Jumat, 07 Februari 2025


Kunjungan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi antara kedua pihak serta untuk membahas rencana penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) yang direncanakan akan dilaksanakan dalam waktu dekat.


Kehadiran rombongan MAN Insan Cendekia Siak disambut hangat oleh dr. Odih Rhomdani, Wakil Dekan Bidang Kerja Sama Fakultas Kedokteran Unri. Dalam pertemuan tersebut, Dr. Odih menyampaikan apresiasinya atas kunjungan ini dan menyambut baik rencana kerja sama yang akan dilaksanakan. Ia juga menjelaskan bahwa kerja sama yang direncanakan akan sangat bermanfaat, baik untuk pengembangan kualitas pendidikan di MAN Insan Cendekia Siak maupun untuk Fakultas Kedokteran Unri.


Cholid, Kepala MAN Insan Cendekia Siak, menjelaskan bahwa tujuan dari kunjungan ini adalah untuk mempererat hubungan antara lembaga pendidikan, serta untuk membuka peluang bagi siswa-siswa MAN Insan Cendekia Siak, khususnya yang tertarik dengan bidang kedokteran, untuk dapat melanjutkan pendidikan mereka di Fakultas Kedokteran Unri.


Kunjungan ini menjadi awal yang baik untuk kolaborasi yang lebih erat antara MAN Insan Cendekia Siak dan Fakultas Kedokteran Unri, yang diharapkan dapat memberikan manfaat jangka panjang bagi kedua belah pihak serta masyarakat secara umum.

#Madrasah
SHARE :
LINK TERKAIT